Skip to main content

100 Masker Dibagikan kepada Warga Desa Pauh Oleh Babinsa Mempawah Hulu

 


Landak - Upaya menekan keterjangkitan Covid-19 terus diintensifkan Koramil Mempawah Hulu, aparatur Desa Pauh dan Satgas Covid-19 Kecamatan Sompak, Kabupaten Landak melalui penguatan edukasi protokol kesehatan (Prokes). Pembagian masker menjadi penguat edukasi prokes di desa tersebut saat diterapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) skala Mikro.

Pelajar SD Disosialisasikan Protokol Kesehatan oleh Babinsa Mandor

 


Landak - Untuk meminimalisir penularan virus Corona, Babinsa Koramil 08/Mandor, Kodim 1201/Mph memberikan edukasi dan sosialisasi kepada pelajar SD Negeri 33 Lian Sipi, Kecamatan Mandor, Kabupaten Landak, Kamis (17/6/2021).

Babinsa Mandor Serma Tumiyo mengatakan, pelajar SD termasuk kelompok rentan tertular Covid-19, sebab mereka berinteraksi dengan orang lain ketika bermain di luar rumah.

Persit KCK Cabang XLV Terima Vaksinasi Covid-19 Tahap Pertama

 


Landak - Dalam rangka mendukung pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, Persatuan Istri Prajurit Kartika Chandra Kirana (Persit KCK) Cabang XLV, Kodim 1201/Mph wilayah Kabupaten Landak mengikuti vaksinasi Covid-19 tahap pertama di Puskesmas Ngabang, Kamis (17/6/2021).

Ketua Persit KCK XLV Ranting Ngabang, Sri Untari Bambang, mengajak seluruh anggota Persit yang ada di Ngabang untuk melaksanakan vaksinasi tahap pertama ini. 

TNI Dukung Pemberantasan Pungli di Ngabang

 

Landak - Dandim 1201/Mph Letkol Inf. Dwi Agung Prihanto mengutus Danramil 1201-11/Ngabang Kapten Inf. Bambang Rusdyanto menghadiri Sosialisasi Pencegahan Praktik Pungutn Liar (Pungli) oleh Satgas Saber Pungli Kabupaten Landak di Kantor Bupati Landak.

Kapten Inf. Bambang Rusdyanto mengatakan sosialisasi tersebut merupakan refleksi dari kesungguhan dan komitmen bersama untuk terus berupaya mewujudkan pemerintahan yang bersih, berwibawa dengan bersama-sama terlibat dalam memberantas tindakan praktik pungli.

Sertijab BPD Desa Raja Dihadiri Dihadiri Babinsa Ngabang

 


Landak - Babinsa Koramil 1201-11/Ngabang Praka Didik Susianto, menghadiri serah terima Badan Permusyawaratan Desa (BPD) di Desa Raja, Kecamatan Ngabang, Kabupaten Landak.

Praka Didik mengatakan reorganisasi dalam suatu jabatan adalah suatu hal biasa. Ia mengharapkan Jetua BPD yang baru dapat menimbulkan ikon-ikon di Desa Raja.

"BPD merupakan lembaga perwujudan demokrasi dalam penyelenggaraan Pemerintah Desa. BPD dapat dianggap sebagai Parlemennya desa," ujar Praka Didik, Kamis (17/6/2021).

Di Air Besar, Ladang Berpindah Perlu Penanganan Khusus

 

Landak - Danramil 1201-12/Air Besar Peltu Lontas Bangun menghadiri rapat koordinasi dan sosialisasi terkait monitoring titik api serta penanganan ladang berpindah di kawasan Cagar Alam Gunung Nyiut (CAGN) Kecamatan Serimbu Kabupaten Landak yang digelar Yayasan Planet Indonesia.

Dalam kesempatan itu, Peltu Lontas menyampaikan Aparat TNI-Polri selalu mengadakan patroli terpadu dan sosialisasi langsung kepada masyarakat yang berada di wilayah rawan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) untuk tidak membuka lahan dengan cara membakar.

Subscribe to Kodim 1201/Mempawah