Warga Bengkulu Diduga Korban Human Trafficking Meninggal Dunia di Jepang, Keluarga Butuh Uluran Tangan untuk Pemulangan Jenazah
JEPANG - Kabar duka datang dari Jepang. Seorang warga asal Desa Kampai, Kecamatan Talo, Kabupaten Seluma, Provinsi Bengkulu, bernama Adellia Meysa (23), meninggal dunia setelah sempat dirawat selama tujuh hari di Seinan Medical Center Hospital, Prefektur Ibaraki, Jepang.
Gadis kelahiran 4 Mei 2002 ini meninggal dunia akibat meningitis tuberkulosis (TB) — peradangan pada selaput otak dan saraf tulang belakang akibat infeksi bakteri Mycobacterium tuberculosis.